Saturday, 15 June 2019

Lirik Lagu Bungong Jeumpa dari Aceh


Lirik Lagu Bungong Jeumpa dari Aceh


Lirik Lagu Bungong Jeumpa dari Aceh
Bunga Cempaka/Bungong Jeumpa

Bungong Jeumpa adalah lagu daerah yang berasal dari Aceh. Bungong Jeumpa dalam bahasa Aceh berarti bunga cempaka

Bungong jeumpa bungong jeumpa meugah di Aceh
Bungong teuleube, teuleube indah lagoina
Bungong jeumpa bungong jeumpa meugah di Aceh
Bungong teuleube, teuleube indah lagoina

Puteh kuneng meujampu mirah
Bungong si ulah indah lagoina
Puteh kuneng meujampu mirah
Bungong si ulah indah lagoina

Lam sinar buleun lam sinar buleun angeen peu ayon
Luroh meususon, mesuson nyang mala-mala
Lam sinar buleun lam sinar buleun angeen peu ayon
Luroh meususon, mesuson nyang mala-mala

Keubit that meubee meunyoe tatem com
Leupah that harom si bungong jeumpa
Keubit that meubee meunyoe tatem com
Leupah that harom si bungong jeumpa

Lirik Lagu Bungong Jeumpa Bahasa Indonesia

Bunga cempaka, bunga cempaka terkenal di Aceh
Bunga indah sekali
Putih kuning bercampur merah
Mekar sekuntum indah rupawan
Dalam sinar bulan, dalam sinar bulan angin ayunkan
Gugur bersusun, bersusun, yang sudah layu
Harum baunya kalau dicium
Alangkah harum si bunga cempaka

Friday, 14 June 2019

8 Manfaat Buah Naga Untuk Kesehatan


Halo teman – teman semua selamat datang di blog saya, di artikel kali ini saya akan membahas tentang Manfaat Buah Naga Untuk Kesehatan.

Buah Naga Merupakan Jenis Buah Tropical dan Keluarga Tanaman Kaktus, Buah yang berasal dari Amerika Tengah ini populer di Kawasan Asia Tenggara. Negara Vietnam Merupakan penghasil terbesar Buah Naga di kawasan Asia Tenggara. Selain rasanya yang enak dan juga mengandung vitamin C, Buah Naga juga dipercaya dapat menyembuhkan beberapa gangguan kesehatan.

8 Manfaat Buah Naga Untuk Kesehatan


Saat ini masyarakat Vietnam menjadikan Buah Naga bagian dari budaya / adat mereka, dan mereka juga membudidayakan tanaman ini. Selain vietnam ,di indonesia pun sudah banyak dibudidayakan Tanaman ini.

Berikut Manfaat Buah Naga Untuk Kesehatan

1. Buah Naga dapat Mencegah Kanker

Kandungan antioksidan yang tinggi pada buah naga dipercaya dapat mencegah kanker,  karena kandungan ini bisa mencegah kerusakan sel yang disebabkan oleh radikal bebas.
Akan tetapi pencegahan kanker tidak hanya dengan mengonsumsi buah naga, namun juga harus di imbangi dengan pola hidup sehat, selain memerhatikan asukan makanan juga harus diimbangi dengan berolah raga.

2. Buah Naga dapat Mencegah Diabetes

Pada buah naga mengandung banyak serat yang dipercaya dapat membantu menstabilkan kadar gula darah. Berdasarkan studi yang dilakukan oleh Jurnal Pharmacognosy Research, menemukan bahwa buah naga memiliki efek yang baik pada stres oksidatif untuk kekakuan aorta dari tikus diabetes.

3. Manfaat Buah Naga Untuk Kesehatan Jantung

Salah satu organ yang sangat penting dalam tubuh manusia adalah jantung, oleh karena itu kita perlu menjaga agar jantung selalu sehat dengan memerhatikan pola hidup sehat dan berolahraga, dan juga mengonsumsi buah – buahan seperti Naga, Pada buah naga mengandung mengandung phytochemical captin yang dapat memperkuat jantung.

4. Manfaat Buah Naga Untuk Menurukan Berat Badan

Buah naga rendah lemak dan juga karbohidrat, namun tinggi protein. Oleh karena itu buah naga bisa jadi salah satu pilihan camilan yang cocok untuk anda yang sedang dalam program diet.

5. Manfaat Buah Naga Untuk Meredakan Batuk dan Asma

Dengan mengonsumsi buah naga , dapat membuat sistem kekebalan tubuh jadi lebih kuat dan efisien untuk melawan infeksi di tubuh kita. Karena kandungan Vitamin C yang tinggi pada buah naga.

6. Manfaat Buah naga untuk melancarkan Pencernaan

Bagi anda yang mengalami masalah dengan pencernaan, sebaiknya anda mencoba untuk mengonsumsi buah naga , karena kandungan serat yang tinggi pada buah naga dapat melancarkan perncernaan.

7. Manfaat Buah Naga Untuk Mencegah Penuaan Dini

Dengan mengonsumsi buah naga secara rutin dipercaya dapat membantu memperlambat penuaan dini, mengencangkan kulit dan juga meregenerasi sel – sel kulit yang rusak . karena buah naga mengandungan antioksidan yang tingggi.

8. Manfaat Buah Naga Untuk Mencegah Anemia

Anemia merupakan suatu kondisi di mana jumlah sel darah merah lebih rendah dari jumlah normal. Dan anemia juga dapat terjadi karena sel- sel darah merah tidak mengandung cukup hemoglobin.

Buah naga kaya akan zat besi yang dapa membantu meningkatkan kadar hemoglobin. Kandungan gizi pada buah naga juga bisa membantu memproduksi sel darah merah.

Itulah 8 Manfaat buah naga untuk kesehatan, selain bernilai ekonomis tinggi ternyata kandungan pada buah naga sangat bagus untuk kesehatan. Saat ini budidaya buah naga jadi salah salah satu primadona bagi petani di indonesia.

Thursday, 13 June 2019

Biografi Lengkap Ustaz Abdul Somad Lc


Biografi Lengkap Ustaz Abdul Somad Lc


Ustaz Abdul Somad Batubara, Lc., D.E.S.A., Datuk Seri Ulama Setia Negara atau lebih dikenal dengan Ustaz Abdul ,lahir di Silo Lama, Asahan, Sumatra Utara, 18 Mei 1977adalah seorang pendakwah dan ulama Indonesia yang sering mengulas berbagai macam persoalan agama, khususnya kajian ilmu hadis dan Ilmu fikih. Selain itu, ia juga banyak membahas mengenai nasionalisme dan berbagai masalah terkini yang sedang menjadi pembahasan hangat di kalangan masyarakat. Namanya dikenal publik karena Ilmu dan kelugasannya dalam memberikan penjelasan dalam menyampaikan dakwah yang disiarkan melalui saluran Youtube.Ustaz Abdul Somad saat ini bertugas sebagai dosen di Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim (UIN Suska) Riau.

Biografi Lengkap Ustaz Abdul Somad Lc


Kajian-kajiannya yang tajam dan menarik membuat banyak orang suka dengan tausiahnya. Ulasan yang cerdas dan lugas, ditambah lagi dengan keahlian dalam merangkai kata yang menjadi sebuah retorika dakwah, membuat ceramah Ustaz Abdul Somad begitu mudah dicerna dan mudah dipahami oleh berbagai kalangan masyarakat. Banyak dari ceramah Ustaz Abdul Somad yang mengulas berbagai macam persoalan agama. Dan bahkan bukan itu saja, ceramah Ustaz Abdul Somad juga banyak yang membahas mengenai masalah-masalah terkini, nasionalisme dan berbagai masalah yang sedang menjadi pembahasan hangat di kalangan masyarakat.

Mengingat masih merupakan bagian keluarga besar dari seorang ulama asal Asahan yaitu Syekh Abdurrahman atau lebih dikenal sebagai Tuan Syekh Silau Laut I. Sejak dari bangku sekolah dasar dirinya dididik melalui sekolah yang berbasis pada Tahfiz Alquran. Tamat dari SD Al-Washliyah Medan tahun 1990, ia melanjutkan pendidikannya ke Madrasah Tsanawiyah Mu’allimin Al-Washliyah Medan. Setelah tamat tahun 1993, ia melanjutkan pendidikan ke Pesantren Darularafah Deliserdang Sumatra Utara selama satu tahun. Lalu tahun 1994, ia pindah ke Riau untuk melanjutkan pendidikan di Madrasah Aliyah Nurul Falah, Air Molek, Indragiri Hulu dan menyelesaikannya pada tahun 1996. Tahun-tahun berikutnya antara 1996–1998 ia sempat berkuliah di UIN Sultan Syarif Kasim Riau.

Tahun 1998, ketika Pemerintah Mesir membuka beasiswa untuk 100 orang Indonesia belajar di Universitas Al-Azhar ia pun mengikuti tes dan merupakan salah satu dari 100 orang yang berhak menerima beasiswa, mengalahkan 900-an orang lainnya yang mengikuti tes untuk mendapatkan beasiswa tersebut. Kemudian ia akhirnya memilih untuk melanjutkan pendidikannya di Universitas Al-Azhar Kairo dan berhasil mendapatkan gelar Lc-nya dalam waktu tiga tahun 10 bulan pada pertengahan tahun 2002. Setelahnya ia pun melanjutkan program pendidikan S2-nya di Universiti Kebangsaan Malaysia, namun hanya sempat berkuliah selama dua semester.

Kemudian pada tahun 2004, melalui AMCI (bahasa Prancis: Agence Marocaine de Coopération Internationale) dari Kerajaan Maroko yang kala itu menyediakan beasiswa bagi pendidikan S2 hingga S3 di Institut Darul-Hadits Al-Hassaniyah (bahasa Prancis: Etablissement Dar El Hadith El Hassania, bahasa Arab: ﻣﺆﺳﺴﺔ ﺩﺍﺭ ﺍﻟﺤﺪﻳﺚ ﺍﻟﺤﺴﻨﻴﺔ‎), ia terpilih untuk masuk dalam kuota penerimaan orang asing melalui jalur beasiswa. Dan ia lantas melanjutkan pendidikan S2-nya di Institut Darul-Hadits Al-Hassaniyah Rabat yang setiap tahunnya hanya menerima 20 orang murid dengan rincian 15 orang Maroko dan lima orang untuk asing. Program S2 diselesaikannya dalam waktu satu tahun 11 bulan dan mendapatkan gelar D.E.S.A. (bahasa Prancis: Diplôme d’Etudes Supérieurs Approfondies) yang berarti "Diploma Studi Lanjutan" pada akhir tahun 2006.

Pendidikan Ustaz Abdul Somad  

Ustaz Abdul Somad menempuh pendidikan formal terakhir saat ini hingga jenjang master dalam bidang Ilmu Hadis, secara terturut-turut pendidikannya dapat dituliskan sebagai berikut:

  • SD Al-Washliyah, Medan, tamat 1990
  • Madrasah Tsanawiyah Mu'allimin Al-Washliyah, Medan, tamat 1993
  • Madrasah Aliyah Nurul Falah, Air Molek, In-hu, tamat 1996
  • S1 Al-Azhar, Mesir, 2002
  • S2 Dar El Hadith El Hassania, Kerajaan Maroko, 2006


Riwayat pengabdian Ustaz Abdul Somad 

Pasca lulus dari Maroko, Ustaz Abdul Somad hingga saat ini aktif mengabdikan diri ke berbagai lembaga sebagai berikut:

  • Dosen Bahasa Arab di Pusat Bahasa Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau
  • Dosen Tafsir dan Hadis di Kelas Internasional Fakultas Ushuluddin UIN Suska Riau
  • Dosen Agama Islam di Sekolah Tinggi Agama Islam Al-Azhar Yayasan Masmur Pekanbaru
  • Anggota MUI Provinsi Riau, Komisi Pengkajian dan Keorganisasian Periode 2009–2014
  • Anggota Badan Amil Zakat Provinsi Riau, Komisi Pengembangan, Periode 2009–2014
  • Sekretaris Lembaga Bahtsul Masa’il Nahdlatul Ulama Provinsi Riau, Periode 2009–2014


Karya ilmiah Ustaz Abdul Somad 

Tesis yang berjudul رجال الموطأ والصحيحين الذين ضعفهم النسائي في كتاب الضعفاء والمتروكين: جمعا ودراسة

Terjemahan (Arab–Indonesia)
Perbuatan Maksiat Penyebab Kerusakan Rumah Tangga (Judul Asli: Al-Ma’ashi Tu’addi ila Al-Faqri wa Kharab Al-Buyut), Penulis: Majdi Fathi As-Sayyid. Diterbitkan oleh Pustaka Al-Kautsar, Jakarta, Maret 2008.

55 Nasihat Perkawinan Untuk Perempuan, (Judul Asli: 55 Nashihat li al-banat qabla az-zawaj), Penulis: DR. Akram Thal’at, Dar at-Ta’if, Cairo. Diterbitkan oleh Penerbit Cendikia Sentra Muslim-Jakarta, April-2004.

101 Kisah Orang-Orang Yang Dikabulkan Doanya (Judul Asli: 101 Qishash wa Qishah li Alladzina Istajaba Allah Lahum Ad-Du’a’, Majdi Fathi As-Sayyid. Diterbitkan oleh Pustaka Azzam – Jakarta, Desember 2004.

30 Orang Dijamin Masuk Surga (Judul Asli: 30 al-mubasysyarun bi al-jannah), DR.Mustafa Murad, Dar al-Fajr li at-Turats,Cairo. Diterbitkan oleh Cendikia Sentra Muslim-Jakarta, Juli-2004.

15 Sebab Dicabutnya Berkah (Judul Asli: 15 sabab min asbab naz’ al-barakah), Penulis: Abu Al-Hamd Abdul Fadhil, Dar ar-Raudhah-Cairo. Diterbitkan oleh Cendikia Sentra Muslim-Jakarta, Agustus-2004

Indahnya Seks Setelah Menikah (Judul Asli: Syahr al-‘asal bi la khajal), DR. Aiman Al-Husaini, diterbitkan oleh Penerbit Pustaka Progresif, Jakarta, September 2004.

Beberapa Kekeliruan Memahami Pernikahan (Judul Asli: Akhta’ fi mafhum az-zawaj, Muhammad bin Ibrahim Al-Hamd, diterbitkan oleh Penerbit Pustaka Progresif- Jakarta, September 2004.

Sejarah Agama Yahudi (Judul Asli: Tarikh ad-Diyanah al-Yahudiyyah), diterbitkan oleh Pustaka al-Kautsar, Jakarta, Desember 2009.

Karya buku Ustaz Abdul Somad 

Ustaz Abdul Somad telah menuliskan beberapa buku yang menjadi best seller di kalangan ummat islam, di antaranya:

  • 37 Masalah Populer
  • 99 Pertanyaan Seputar Sholat
  • 33 Tanya Jawab Seputar Qurban


Kontroversi

Dalam sebuah video pada bulan Oktober 2017 yang diunggah di saluran YouTube Fodamara TV, Ustaz Abdul Somad menarik kontroversi karena menyatakan bahwa orang-orang Muslim yang berbelanja atau membeli di kedai kopi milik Starbucks akan masuk neraka karena kebijakan pro-LGBT dari perusahaan. Video tersebut menjadi viral pada bulan Maret 2018 dengan banyaknya warganet yang memperolok ustaz karena bersikap munafik, mengingat bahwa banyak platform yang Ustaz Abdul Somad gunakan untuk menyebarkan pesannya seperti YouTube, Facebook, dan Twitter memiliki kebijakan pro-LGBT yang serupa dengan Starbucks

Wednesday, 12 June 2019

Kriteria Wanita Cantik Menurut Al Quran dan As Sunnah


Kriteria Wanita Cantik Menurut Al Quran dan As Sunnah


Kriteria Wanita Cantik Menurut Al Quran dan As Sunnah


1.     Senantiasa menjaga pandangannya, dan sllu terlihat sopan dan terpuji serta menutup auratnya. (QS. an-Nuur: 24/31)*_
2.     Tidak bergaul bebas dgn kaum laki² yang bukan mahramnya, kecantikannya dipelihara dari pandangan laki-laki, tanpa dipertontonkan. (HR. Bukhari)*_
3.     Pembawaan diri yang sopan, tegas, dan bersahaja. (QS. al-Qashas: 28/25)*_
4.     Senantiasa berbicara dgn perkataan yang baik, dan nada suara yang tidak dimanja²kan dan tidak dilembut²kan. (QS. al-Ahzab: 33/32)*_
5.     Tidak berhias dan (bertingkah laku) sprt orang jahiliyah dahulu. Menjauhi gaya tabarruj, penggayaan diri yang dapat mengganggu/menjadi fitnah bagi lelaki (tidak menjadi pusat perhatian), hingga menarik kepada dirinya. (QS. al-Ahzab: 33/33)*_
6.     Berpakaian dengan identitas wanita mukminah. (QS. al-Ahzab: 33/59)*_
7.     Senantiasa bersih dan berbau segar. Tidak memakai parfum (selain untuk mahramnya, pen) [HR. Bukhari]*_
8.     Tidak mengubah ciptaan Allah, seperti melakukan pembedahan plastik, membuat tato, mencukur alis, meratakan gigi (yang dilakukan karena alasan untuk mempercantik diri, bukan dikarenakan untuk kesehatan), dsbnya. (QS. an-Nisaá : 4/19; Hadith Bukhari, Muslim, Abu Daud, dan at-Tirmidhi)*_
9.     Tidak meniru penampilan kaum lelaki, baik dari cara berpakaian, berbicara, serta pembawaan diri. (HR. Ibnu Abbas)*_
10.Perempuan Selalu Lupa Dengan Tiga Perkara:*
11. Tangan adalah aurat, batasannya hingga pergelangan tangan._
12. Kaki (seluruhnya) juga adalah aurat._
13.Dada adalah aurat, jd wajibnya menjulurkan jilbab mereka, hingga menutupi dadanya._
14. Perempuan Selalu Alpa Akan Dua Perkara:*
15. Memandang remeh dgn aurat di pergelangan tangan._
16.   Dan Sering tidak memakai kaus kaki._
17.   Dan Perempuan Lalai Akan Dua Perkara:*
18. Aurat mereka, adalah harga diri mereka._
19.   Kecantikan bukan pada wajah, melainkan pada hati yang bersih._


13 Aurat Wanita yang Wajib Dijaga


13 Aurat Wanita yang Wajib Dijaga


13 Aurat Wanita yang Wajib Dijaga


Wanita memang diberkati oleh Allah dengan segala keindahan,tapi terkadang itu salah digunakan untuk membuat para pria tergoda dan terbayang.nah apa saja 13 Aurat Wanita tersebut.

1. Bulu kening (Alis)
– Menurut Bukhari, Rasullulah melaknat perempuan yang mencukur atau menipiskan bulu kening atau meminta supaya dicukurkan bulu kening –
(Petikan dari Hadits Riwayat Abu Daud Fi Fathil Bari)

2. Kaki (tumit kaki) semacam hantu loceng
– Dan janganlah mereka (perempuan) membentakkan kaki (atau mengangkatnya) agar diketahui perhiasan yang mereka sembunyikan –
(Petikan dari Surah An-Nur Ayat 31. Keterangan : Menampakkan kaki dan mengayunkan/ melenggokkan badan mengikut hentakan kaki terutamanya pada mereka yang mengikatnya dengan loceng, sama juga seperti pelacur dizaman jahiliyah)

3. Wangi-wangian
– Siapa saja wanita yang memakai wangi-wangian kemudian melewati suatu kaum supaya mereka itu mencium baunya, maka wanita itu telah dianggap melakukan zina dan tiap-tiap mata ada zinanya terutamanya hidung yang berkumpul itu kata orang sekarang hidung belang .
(Petikan dari Hadits Riwayat Nasa’i, Ibn Khuzaimah dan Hibban)

4. Dada
– Hendaklah mereka (perempuan) melabuhkan kain tudung hingga menutupi bagian depan dada-dada mereka –
(Petikan dari Surah An-Nur Ayat 31)

5. Gigi
– Rasullulah melaknat perempuan yang mengikir (pangur) gigi atau meminta supaya dikikirkan giginya –
(Petikan dari Hadits Riwayat At-Thabrani, Dilaknat perempuan yang menjarangkan giginya supaya menjadi cantik, yang merubah ciptaan Allah – Petikan dari Hadits Riwayat Bukhari dan Muslim)

6. Leher
– Dan tinggallah kamu (perempuan) di rumah kamu dan janganlah kamu menampakkan perhiasanmu seperti orang jahilliah yang dahulu –
Keterangan : Bersolek (make-up) dan menurut Maqatil sengaja membiarkan ikatan tudung yang menampakkan leher seperti orang Jahilliyah.

7. Membayang Anggota Tubuh
– Asma Binti Abu Bakar telah menemui Rasullulah dengan memakai pakaian yang tipis. Sabda Rasullulah: Wahai Asma! Sesungguhnya seorang gadis yang telah berhaid tidak boleh baginya menampakkan anggota badan kecuali telapak tangan dan wajah saja –
(Petikan dari Hadits Riwayat Muslim dan Bukhari)

8. Berjabat Tangan
– Sesungguhnya kepala yang ditusuk dengan besi itu lebih baik daripada menyentuh kaum yang bukan sejenis yang tidak halal baginya –
(Petikan dari Hadits Riwayat At Tabrani dan Baihaqi)

9. Memandang
– Dan katakanlah kepada perempuan mukmin hendaklah mereka menundukkan sebahagian dari pemandangannya –
(Petikan dari Surah An Nur Ayat 31. Keterangan sabda Nabi Muhamad SAW, Jangan sampai pandangan yang satu mengikuti pandangan lainnya. Kamu hanya boleh pandangan yang pertama saja manakala pandangan seterusnya tidak dibenarkan hukumnya haram – Petikan dari Hadits Riwayat Ahmad, Abu Daud dan Tirmidzi)

10. Mulut (suara)
– Janganlah perempuan-perem -puan itu terlalu mendayu-dayu dalam berbicara sehingga orang yang mendengarkan ada perasaan serong dalam hatinya, tetapi ucapkanlah perkataan-perka -taan yang baik –
(Petikan dari Surah Al Ahzab Ayat 32)

11. Kemaluan
– Dan katakanlah kepada perempuan-perem -puan mukmin, hendaklah mereka menundukkan pandangan mereka dan menjaga kehormatan mereka –
(Petikan dari Surah An Nur Ayat 31)
– Apabila seorang perempuan itu sholat lima waktu, puasa di bulan Ramadhan, menjaga kehormatannya dan mentaati suaminya, maka masuklah ia ke dalam Surga dari pintu-pintu yang ia kehendakinya –
(Petikan dari Hadits Riwayat Riwayat Al Bazzar)
– Tiada seorang perempuanpun yang membuka pakaiannya bukan di rumah suaminya, melainkan dia telah membinasakan tabir antaranya dengan Allah –
(Petikan dari Hadits Riwayat Tirmidzi, Abu Daud dan Ibn Majah)

12. Pakaian
– Barangsiapa memakai pakaian yang berlebih-lebiha -n terutama yang menyolok mata , maka Allah akan memberikan pakaian kehinaan di hari akhirat nanti –
(Petikan dari Hadits Riwayat Ahmad, Abu Daud , An Nasa’i dan Ibn Majah)
(Petikan dari Surah Al Ahzab Ayat 59. Keterangan : Hai Nabi katakanlah kepada istri-istrimu, anak perempuanmu dan istri-istri orang mukmin, hendaklah mereka memakai baju jilbab dan longgar, yang demikian itu supaya mereka mudah dikenali. Dan karena itu mereka tidak diganggu. Allah maha Pengampun lagi maha Penyayang)

– Sesungguhnya sebagian ahli Neraka ialah perempuan-perem -puan yang berpakaian tetapi telanjang yang cenderung pada maksiat dan menarik orang lain untuk melakukan maksiat. Mereka tidak akan masuk Surga dan tidak akan mencium baunya –

(Petikan dari Hadits Riwayat Bukhari dan Muslim. Keterangan : Wanita yang berpakaian tipis/jarang, ketat/ -membentuk dan berbelah/ -membuka bahagian-bahagi -an tertentu)

13. Rambut
– Wahai anakku Fatimah! Adapun perempuan-perem -puan yang akan digantung rambutnya hingga mendidih otaknya dalam Neraka adalah mereka itu di dunia tidak mau menutup rambutnya dari pandangan/ -dilihat oleh lelaki yang bukan mahramnya –
(Petikan dari Hadits Riwayat Bukhari dan Muslim)


Wednesday, 13 June 2018

Lirik Lagu & Chord Gitar Kalau Bulan Bisa Ngomong Doel Sumbang


Lirik Lagu & Chord Gitar Kalau Bulan Bisa Ngomong Doel Sumbang


Lirik Lagu & Chord Gitar Kalau Bulan Bisa Ngomong Doel Sumbang



[intro]  G   Am   D   G
C   D   G
[*]
G                                Am     C
Kalau bulan bisa ngomong
G                               Am    C
dia jujur tak akan bohong
G                            Am     C
seperti anjing melolong
G                   Am
tiap hari ku teriak
Em             D
Namamu       ya namamu
G                                Am     C
Kalau bulan bisa ngomong
G                         Am     C
ada cinta yang terlalu
G                         Am     C
ada rindu yang terlalu
G                      Am
semua serba terlalu
Em              D
Padamu        ya padamu
C                      Bm
aku kehabisan    kata
Am                             G
dan hati tak dapat bicara
C                             Bm
dalam hati hanya ada rasa
Am           Em
yang tak dapat ku wakilkan
Am          D
pada sajak lagu atau bunga

[reff]
G            C              G
demi kamu aku pamit
C         G
Sebentar aku kelangit
G              C              G
akan ku gendong rembulan
C                      G
ku kantongi bintang-bintang
G                      Am
segera ku bawa pulang
Em        D
ya untukmu

[**]
G                              Am      C
Kalau bulan bisa ngomong
G                                     Am    C
Sayang bulan tak bisa ngomong
G                             Am       C
Coba kalau bisa ngomong
G                           Am
Dia pasti tak akan bohong
Em             D
Tentang cinta    cinta kita   Aaaa

[instrumental]
G    Am    (4x)
Em   D   Am   Em
D   Am   Em   D   G

G                                Am     C
Kalau bulan bisa ngomong
G                         Am     C
ada cinta yang terlalu
G                         Am     C
ada rindu yang terlalu
G                      Am
semua serba terlalu
Em              D
Padamu        ya padamu
C                      Bm
aku kehabisan    kata
Am                             G
dan hati tak dapat bicara
C                             Bm
dalam hati hanya ada rasa
Am           Em
yang tak dapat ku wakilkan
Am          D
pada sajak lagu atau bunga


Kembali ke [reff] -> [**] -> [*]


Wednesday, 30 December 2015

Inilah Inspirasi Desain Kamar Tidur Warna Biru



Inilah Inspirasi Desain Kamar Tidur Warna Biru - Ruangan yang indah menjadikan sebuah kanyamanan bagi kita semua . apalagi kamar tidur , jika kamar tidur rapi dan nyaman kita akan menjadi betah berada di kamar tidur . Namun setiap orang tentu berbeda dalam hal kenyaman . dalam artian warna kamar yang disukai . salah satunya warna biru . kenapa warna biru ? karena artikel ini membahas tentang Inspirasi Desain Kamar Tidur Warna Biru . Namun bukan hanya warna saja , tentunya untuk mendukung aksesoris kamar tidur harus ada furniture. Kamar minimalis adalah salah satu desain kamar masa kini yang sangat populer . Dikarenakan desainnya yang simple namun memiliki kesan yang elegant dan mewah. Untuk memberikan kesan biru yang menarik yang perlu Anda perhatikan adalah pemilihan warna biru itu sendiri. Tips pertama yang bisa Anda terapkan dalam kamar tidur minimalis warna biru adalah menggunakan cat dinding warna biru muda. Penggunaan warna biru muda akan memberikan kesan yang luas untuk kamar tidur Anda. Penggunaan warna biru tua bisa Anda aplikasikan sebagai gradasi warna sehingga ruangan akan terasa lebih hidup. Penggunaan warna biru tua seutuhnya akan memberikan kesan ruangan yang sempit dan kecil.

Inilah Beberapa Gamabr Desain Kamar Tidur Warna Biru

Inilah Inspirasi Desain Kamar Tidur Warna Biru
Desain kamar tidur warna biru

Inilah Inspirasi Desain Kamar Tidur Warna Biru
Inspirasi kamar tidur minimalis warna biru

Inilah Inspirasi Desain Kamar Tidur Warna Biru

Desain Kamar Tidur Berwarna Biru

Desain Kamar Tidur Berwarna Biru

Gambar Desain Interior Bernuansa Biru

Gambar Desain Interior Bernuansa Biru

Gambar Desain Interior Bernuansa Biru

Gambar Desain Interior Bernuansa Biru

Gambar Desain Interior Bernuansa Biru




Add caption








Gambar Desain Interior Bernuansa Biru

Gambar Desain Interior Bernuansa Biru

Gambar Desain Interior Bernuansa Biru
Nah Inilah Inspirasi Desain Kamar Tidur Warna Biru , kami berharap anda mandapatkan inspirasi dari gambar - gambar desain kamar tidur warna biru yang telah kami sajikan.